Cara Ubah DNS Agar Koneksi Cepat, Kamu Harus Coba!

RiauOnline.id, Internet — Apabila internet kamu mengalami gangguan atau sedikit lambat, maka kamu bisa ubah DNS agar koneksi cepat.

Solusi ini bisa menjadi pilihan bagi kamu yang mengalami internet dengan koneksi lambat yang tentunya pasti membosankan.

Biasanya internet yang lambat bisa menjadi permasalahan yang paling mengganggu kegiatan online kamu.

Terlebih jika kamu sedang melakukan hal penting sehingga membutuhkan koneksi internet yang cepat.

Terdapat salah satu cara untuk mempercepat koneksi internet kamu, yaitu dengan mengubah DNS.

Namun sebelum lanjut, apa sih DNS itu? DNS adalah singkatan dari Domain Name System atau dalam Bahasa Indonesia yaitu Sistem Penamaan Domain.

Nah, DNS ini merupakan sebuah sistem yang memiliki fungsi menerjemahkan nama domain menjadi IP address yang bertujuan mengarahkan browser kepada website yang dituju.

Atau dalam kata lain, DNS merupakan server yang berfungsi untuk menyimpan bermacam-macam domain dan IP address yang digunakan.

Untuk cara kerja DNS mirip dengan buku telepon yang menyimpan nama serta nomor telepon, DNS juga menyimpan daftar seluruh domain beserta IP addressnya.

Untuk penjelasan lengkapnya, simak yuk artikel berikut ini hingga tuntas!

Cara Ubah DNS Agar Koneksi Cepat

Cara Ubah DNS Agar Koneksi Cepat
Cara Ubah DNS Agar Koneksi Cepat

Pengguna internet pada umumnya menggunakan default DNS yang sudah tersedia dari ISP (Internet Service Provider) pada perangkatnya.

Akan tetapi untuk mempercepat koneksi internet kamu, maka kamu harus mengganti default DNS server ke DNS server yang lain yang memiliki kualitas internet yang lebih cepat dan lancar.

Nah, sebelum kamu mengubah server dari DNS, maka kamu harus ubah setting default DNS ISP pada perangkat kamu terlebih dahulu.

Silakan ubah setting DNS dari DNS1 menjadi DNS 2. Jika kamu sudah mengganti DNS, maka kamu bisa merestart komputer kamu.

Selanjutnya kamu bisa mengecek kecepatan internet kamu. Apabila masih bergerak lambat, maka kamu harus melakukan cara yang lain.

Adapun solusi lain untuk mempercepat internet kamu adalah dengan mengganti default DNS server ISP atau server bawaan dengan alternatif DNS server lain.

Nah, alternatif DNS ini berfungsi mengatur ulang rute traffic sehingga pertukaran data berjalan lebih cepat.

Ada beberapa alternatif DNS server yang bisa kamu pilih antara lain seperti, OpenDNS, DNS Nawala, Cloudflare, DNS Speedy, dan lain sebagainya.

Dari semua jenis alternatif DNS, kamu bisa memilih CloudFlare.

Untuk DNS Server dari CloudFlare dinilai memiliki koneksi internet paling cepat di dunia dan juga aman daripada alternatif DNS Server lainnya.

Tidak hanya itu, cara settingnya pun juga lebih mudah. Kamu bisa mengaplikasinya pada perangkat manapun, seperti Android, MacOs, iPhone, ataupun pada OS Windows.

1. Cara Ubah DNS pada Perangkat Android

Untuk pengaplikasian alternatif DNS pada Android bisa kita katakan yang paling mudah.

Karena kamu hanya perlu mengunduh aplikasi DNS CLoudFlare pada Play Store perangkat kamu, lalu menginstallnya.

Kamu pun otomatis bisa merasakan kecepatan internet dari DNS Server CloudFlare.

2. Cara Ubah DNS pada Perangkat iPhone

Nah, hampir sama dengan Android, untuk mengubah DNS Server pada perangkat iPhone kamu bisa mengunduh aplikasi CLoudFlare pada App Store masing-masing.

Akan tetapi sebelum kamu gunakan, terlebih dahulu kamu harus melakukan konfigurasi. Adapun langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:

  1. Silakan buka menu setting yang ada pada iPhone kamu.
  2. Kemudian pilih Wi-Fi yang ada pada menu settings, dan pilih jaringan Wi-Fi yang akan kamu koneksikan.
  3. Selanjutnya tekan tombol (i) yang ada pada sebelah nama router Wi-Fi yang telah terhubung.
  4. Setelah itu pada bagian bawah DNS, tekan Configure DNS, kemudian tekan “Manual” yang berada pada bagian bawah Configure DNS.
  5. Lalu tekan pilihan Add Server yang berada pada bagian bawah DNS Server dan masukan IP Address berikut: 1.1.1.1.
  6. Berikutnya tekan kembali Add Server dan masukkan lagi IP Address berikut 1.0.0.1.
  7. Kemudian tekan Save untuk menyimpan konfigurasi DNS CloudFlare.
  8. Langkah terakhir coba restart browser kamu pada perangkat iPhone kamu.

Akhir Kata

Nah, demikianlah beberapa ulasan dari admin terkait cara ubah DNS agar koneksi cepat yang bisa kamu pratikan sendiri.

Semoga informasi ini bermanfaat dan bisa menjadi referensi buat kamu ya. Selamat Mencoba!

Kamu juga bisa membaca artikel berikut sebagai informasi tambahan: