Cara Membuka Siaran yang Diacak Matrix Burger S2 HD PVR

RiauOnline.id, Tips dan Trik — Pada pembahasan kali ini admin akan mengulas secara detail terkait bagaimana cara membuka siaran yang diacak Matrix Burger S2 HD PVR.

Sebagai informasi, Burger S2 HD PVR ini merupakan salah satu lagi varian receiver parabola MPEG4 HD dari pabrikan Matrix.

Seperti yang kita ketahui bersama, receiver yang bisa kamu dapatkan dengan harga terjangkau ini memiliki kemampuan yang sangat mumpuni.

Selain itu, receiver ini juga memiliki berbagai fitur yang memudahkan penggunanya.

Sehingga hal ini bukanlah suatu hal yang mengherankan jika ada banyak sekali pengguna receiver yang satu ini.

Akan tetapi satu hal yang perlu kamu ketahui adalah, siaran yang diacak yang mampu dibuka saat ini hanya sebatas BISS, powervu, dan tandberg v2 saja.

Untuk itu jangan kamu tanya kenapa jika siaran ternyata tetap teracak bahkan setelah kamu memasukan kode biss atau power vu.

Karena bisa jadi penyebabnya adalah acakan yang kamu gunakan bukanlah berupa biss atau powervu. Untuk lebih jelasnya, simak ulasan berikut ini!

Kelebihan Receiver Matrix Burger S2 HD PVR

Kelebihan Receiver Matrix Burger S2 HD PVR
Kelebihan Receiver Matrix Burger S2 HD PVR

Sama halnya seperti receiver HD digital parabola pada umumnya, Matrix Burger S2 ini juga sudah dilengkapi dengan beberapa port seperti , RCA Audio Video, HDMI, USB, LNB In.

Nah, untuk urusan koneksi internet Matrix Burger S2 bisa mengandalkan modem ZTE MF190, dan jika kamu memiliki router, maka bisa memakai dongle WIFI.

Tetapi sayangnya, Matrix Burger S2 ini belum lengkap dengan port ethernet.

Walau demikian beberapa kelebihan dari Matrix Burger S2 yang bisa kamu jadikan sebagai referensi sebelum memutuskan untuk menggunakan receiver yang satu ini adalah sebagai berikut:

  1. Respon pergantian channel cenderung cepat, yaitu antara cccam ke vuvu atau FTA.
  2. Tuner OK dengan kualitas gambar yang jernih.
  3. Biss simple, hanya tinggal pencet tombol biru langsung clink. Pengguna juga bisa mengubah sid jadi 0, clink semua channel yang memiliki kode BISS sama dalam 1 TP.
  4. Selanjutnya fly lancar ke segala jurusan. Mulai dari Indomie, astor, Videoland, true, 4 digital, videocon (minus Ten HD yg bisu),CCTV/CDM.
  5. Bisa default audio dan subtitle Indonesia untuk channel tertentu.
  6. Aplikasi lengkap dan bobot body ringan.

Cara Input BISS Key Matrix Burger S2

Cara Input BISS Key Matrix Burger S2
Cara Input BISS Key Matrix Burger S2

Adapun salah satu cara membuka siaran acak dari Matrix Burger S2 HD PVR yang paling umum adalah dengan menginput kode BISS Key yang sesuai.

Kamu bisa mengikuti langkah langkahnya berikut ini untuk melakukannya:

  1. Silakan pilih channel dengan sistem acakan BISS, bisa kamu lihat pada bagian info channel. Jika masih belum teracak, silahkan melakukan scan pada transpondernya.
  2. Kemudian dari remote Matrix Burger S2 klik tombol F2/ yang berwarna biru.
  3. Maka akan tampil OSD key, dan tekan tombol List OK pada remote.
  4. Pada OSD Keyboard Lengkap, silakan hapus semua tulisan dan kemudian masukan BISS Key channel terbaru.
  5. Jika sudah selesai, cek lagi kebenaran BISS Key tersebut jangan ada yang kesalahan. Apabila kamu rasa sudah, pilih Enter dan klik List OK pada remote.
  6. Apabila sudah benar, maka channel pun akan terbuka.

Nah, dalam beberapa kasus, terdapat beberapa channel yang memakai acakan BISS atau powervu. Tetapi setelah pengimputan kode terbaru, siaran tetap saja gelap.

Padahal untuk receiver dengan merk yang berbeda namun memakai kode yang sama, maka siaran tersebut dapat kamu tonton dengan baik.

Adapun untuk permasalahan yang satu ini biasanya bersangkutan dengan firmware yang kamu gunakan.

Biasanya butuh update firmware teranyar untuk bisa membuka channel yang dimaksud.

Akhir Kata

Demikianlah penjelasan singkat yang bisa admin sampaikan mengenai cara membuka siaran yang diacak Matrix Burger S2 HD PVR.

Semoga informasi ini bermanfaat dan bisa menjadi referensi buat kamu ya. Selamat mencoba!

Kamu juga bisa membaca artikel berikut sebagai tambahan informasi: