5+ Cara Mengatasi Printer Canon MP287 Error e03

RiauOnline.id, Printer — Printer Canon MP287 Error e03? Ada banyak pengguna yang mengalami permasalahan ini. Terkadang error ini membuat mereka bingung untuk mengatasinya. Nah, kali ini admin akan menjelaskan masalah printer canon mp287 yang mengirim pesan error e03.

Para teknisi dan jasa service printer sering kali mendapatkan pelanggan mereka yang mengeluh ketika sedang menggunakan printer dan mendapatkan pesan error ini.

Ada juga beberapa pengguna lain yang menemukan Error P02 printer Canon MP287 ini. Meskipun berbeda dengan yang akan kita bahas, namun error semacam ini wajib untuk kita pahami.

Apa sih sebenarnya permasalahan printer mereka?

So, sebelum masuk ke pembahasan bagaimana solusi mengatasi ini maka sebaiknya kamu harus paham dulu akar masalahnya.

Apa Maksud Pesan Error e03 Ini?

Guys, error e03 ini merupakan salah satu error yang sering dialami oleh pengguna printer canon mp287. Error ini biasanya muncul karena ada masalah pada penarikan kertas atau sensor kertas di dalam printer.

Jadi, ketika terjadi permasalahan pada roll printer yang menarik kerta maka pesan erro ini akan muncul di layar monitor kamu.

Sering kali kita menemukan printer yang tidak bisa mencetak dokumen karena ada benda asing yang menghalangi kertas untuk masuk ke dalam sensor.

Benda asing bisa berupa kertas sobek, putung rokok, pensil, penghapus, atau hal lain yang tidak seharusnya ada di dalam printer.

Cara Mengatasi Printer Canon MP287 Error e03

Jika problem error e03 ini terjadi pada printer kamu, solusinya cukup simple dan sederhana kok. Hanya saja kita kebingungan karena memang tidak paham bagaimana cara mengatasinya.

Ada beberapa langkah yang bisa kamu lakukan. Untuk mengatasi error e03, kamu perlu melakukan beberapa hal ini:

  1. Matikan printer dan lepaskan kabel power dan USB.
  2. Buka casing printer dan periksa tempat meletakkan kertas atau roll penarik kertas. Cek apakah ada benda asing yang menyentuh atau menempel pada tempat tersebut. Jika ada, bersihkan dengan menggunakan obeng minus atau alat lain yang sesuai.
  3. Bersihkan juga pita dan timming belt pada printer dengan menggunakan tisu bersih atau alat lain yang sesuai.
  4. Pasang kembali casing printer dan sambungkan kembali kabel power dan USB.
  5. Nyalakan printer dan coba mencetak dokumen.

Solusi Mengatasi Error e03 Lainnya

Ada beberapa kasus ketika mereka sudah melakukan beberapa cara tersebut namun masih belum berhasil mengembalikan error yang terjadi pada printer mereka.

Nah, pengguna belum bisa menggunakan printer tersebut. Masih ada solusi lain kok, Untuk kau kamu perlu melakukan beberapa langkah lainnya:

  1. Periksa sensor kertas pada printer dengan menggunakan alat seperti multimeter atau tester.
  2. Periksa motor roller kertas pada printer dengan menggunakan alat seperti multimeter atau tester, jika motor roller kertas rusak atau bermasalah, kamu perlu menggantinya dengan yang baru.
  3. Perbarui driver printer dengan menggunakan komputer atau laptop kamu.
  4. Kirim printer ke pusat layanan Canon jika langkah-langkah di atas tidak berhasil mengatasi error e03.

Akhir Kata

Demikian penjelasan saya tentang cara mengatasi error e03 pada printer canon mp287. Ini nggak ribet-ribet amat kok!

Cukup sederhana untuk kamu lakukan!

Semoga bermanfaat dan bisa membantu kamu untuk menyelesaikan masalah tersebut. Jika kamu masih memiliki pertanyaan lain tentang printer canon mp287 kamu bisa kirim email atau tulis di kolom komentas.

Selamat Mencoba ya!

baca juga artikel lainnya: