Riauonline.id, Tips dan Trik — Frekuensi TV9 merupakan salah satu stasiun televisi lokal yang berasal dari kota Surabaya.
TV yang dikelola oleh PT. Dakwah Inti Media ini berisi siaran yang bernuansa Islami.
Perusahaan TV ini milik KH. Moh. Hasan Mutawakkil Alallah, S.H.,MM., yang ianya termasuk organisasi sosial keagamaan NU.
Pada awal 2012, siaran TV9 lebih berfokus pada program-program Islami.
Pada masa itu, frekuensi TV9 mengusung tradisi Muslim, khususnya pada Muslim wilayah Surabaya dan sekitarnya.
Stasiun TV9 ini menjadi televisi religi terbaik Indonesia dengan bertemakan “santun menyejukkan”.
Untuk mengetahui informasi lengkapnya, simak yuk ulasannya berikut ini!
Daftar Isi
Menemukan Frekuensi TV9

Frekuensi TV9 di Parabola
Sama halnya dengan TV lokal lain yang bertema Islami, siaran TV9 disiarkan Free to Air melalui satelit.
Dapat kamu gunakan dengan parabola jaringan C-band ataupun ataupun dish mini Ku-band. Kamu bisa melakukan lock siaran tanpa harus membeli receiver milik Pay TV.
Frekuensi TV9 pada Telkom 4
Pada frekuensi TV9 Telkom 4, saat ini hanya menyediakan satu pilihan jalur C-band, yaitu pada satelit Merah Putih.
Selain itu, siaran pun masih menggunakan format video MPEG-2, sehingga dapat kamu tonton pada receiver lama.
Berada pada frekuensi 3776 Mhz, Symbol Rate 1700, Polarisasi Vertikal dan FEC 3/4, Modulasi DVBS.
TV9 Nusantara awal penyiarannya adalah melalui satelit Telkom 1 dan Palapa D.
Pada tahun 2020, pindah ke Telkom 4. Namun sayangnya informasi tentang ini dari admin sana kurang update.
Pada website official-nya masih menyebutkan Telkom 1, sedangkan pada channel Youtube tertulis Palapa D.
Frekuensi TV9 Ku-band
Ada cukup banyak pilihan pengguna dish mini, tetapi tidak semua Free to Air ya. Hanya Ninmedia dan K-Vision yang bisa lock siaran gratis dengan sembarang receiver.
Sebelumnya frekuensi TV9 NUsantara berada, tersedia juga pada NEX Parabola. Tepatnya transponder 11861 H 45000.
Namun, siaran tersebut sudah tidak ada sejak Januari 2021 kemarin bersamaan dengan Jak TV, Magna Channel, Nusantara TV, Hope Channel Indonesia dan TVRI Kanal 3.
Cara Mencari Channel TV9 NUsantara yang Menghilang

Mungkin penonton siaran TV9 pernah mengalami siaran TV9 yang tiba-tiba menghilang tanpa pemberitahuan.
Sebaiknya kamu jangan terburu-buru untuk mengubah pengaturan antena parabola.
Karena siaran yang menghilang bisa saja disebabkan oleh siaran berakhir, ganti frekuensi, pindah satelit atau sedang terjadi gangguan siaran sementara.
Terjadinya Ganti Frekuensi
Perubahan nomor frekuensi pada siaran TV tidak jarang terjadi.
Namun, pihak TV biasanya akan memberitahukan jauh hari melalui running TEXT yang ada pada layar TV dan Sosial Media.
Bagi kamu yang ketinggalan info, bisa mengeceknya pada Fanspage Facebook, Instagram dan Twitter.
Semua akun tersebut menggunakan username @tv9nusantara.
Setelah menemukan kode frekuensi TV9 yang terbaru, silakan masukkan ke pengaturan receiver kemudian scan ulang.
Selama kualitas sinyal bagus, tayangan TV9 akan dapat langsung kamu temukan.
Sebaiknya, kamu tidak mengunjungi website official tv9.co.id. Ya, memang di sana informasi program siaran dengan jadwal acara yang akan ditayangkan hari ini lengkap.
Namun, website tersebut kurang update masalah informasi jangkauan siaran.
Siaran Berakhir
Nah, siaran berakhir pernah terjadi pada awal tahun, yang mana siaran satelit SES 9 menghilang.
Jika hal tersebut terjadi, solusinya hanya lock siaran FTA yang ada pada satelit lain. Untuk pengguna NEX Parabola, bisa lock Ninmedia pada Asiasat 9 dan K-Vision pada Measat 3a.
Sementara itu, yang berada di Telkom 4, sangat kecil kemungkinan siaran berakhir. Hal tersebut, karena satelit ini mempunyai masa operasi yang masih sangat lama.
Akhir Kata
Demikianlah ulasan singkat yang bisa kami sampaikan terkait cara menemukan frekuensi TV9 yang tiba-tiba menghilang.
Semoga artikel ini bermanfaat dan bisa menjadi solusi bagi penikmat acara TV9 yang sedang bingung karena siaran kesayangannya menghilang.
Selamat mencoba ya guys!
Jangan lupa baca juga artikel berikut sebagai tambahan informasi buat kamu:
- Channel Trans TV Hilang? Berikut Cara Mencari Frekuensi Trans TV dengan Mudah
- Cara Setting Router TP-Link TL-WA830RE, Akses Internet Lebih Cepat Lho!
- Cara Setting Aplikasi Gojek Driver Supaya Orderan Gacor, Coba Dulu!
- Gak Perlu Bingung Lagi, Cara Setting Jam Digital yang Mudah Ini Bisa Kamu Praktekkan
- Mudah Kok! Cara Setting Speaker pada Komputer Windows 7, Setelah Upgrade dari Windows XP
- Cara Setting Jam Pada Laptop Windows 10 Agar Akurat, Worth it!
- Daftar Frekuensi Parabola Semua Satelit Palapa D/C2 yang Wajib Kamu Ketahui
- Cara Setting Modem ZTE F609 Menjadi Acces Point yang Praktis dan Simple
- Update Frekuensi RTV pada Satelit Palapa D Terbaru
- Cara Setting RPM Genset Supaya Listrik Stabil, Tidak Turun Naik Tegangan